Penyediaan layanan bus pariwisata di Kota Medan adalah sebuah keniscayaan atas sebuah tuntutan berkembangnya pariwisata di Sumatera Utara. Masih ingat di tahun 1980-an ketika gaung pariwisata masih bersifat sektoral seiring dengan arus komunikasi yang masih serba terbatas, informasi tentang sewa menyewa mobil dan bus pariwisata sangat tertutup.
Sejujurnya keterbukaan informasi menjadi salah satu faktor yang paling banyak mendukung kemajuan bidang pariwisata. Pada masa dahulu sebelum ada media sosial seperti saat ini, informasi tentang destinasi wisata sangat terbatas karena akses ke situ hanya melalui komunikasi dua arah antara penerima dan pemberi komunikasi, baik orang per orang maupun media yang sangat sedikit. Namun, dampak teknologi android melahirkan media sosial yang mampu menyampaikan semua informasi secara cepat dan menyeluruh. Informasi tentang tempat wisata ini mendorong orang untuk mencari tahu tentang transportasi yang dapat digunakan untuk mencapai destinasi dimaksud.
Tidak berbeda dengan Sewa Bus Medan yang memang dilahirkan dari majunya pariwisata di Sumatera Utara. Dengan demikian layanan Sewa Bus Pariwisata Medan menjadi barang komprementer dengan destinasi wisata. Apa artinya bus pariwisata bila tidak ada daerah tujuan wisata yang akan dituju dan siapa pula yang akan menyewa bus bila tidak ada objek wisatanya.
Bila dilihat dari realitanya, selain bus besar (big bus), di Kota Medan sangat diminati layanan Rental Bus Pariwisata Medan untuk group yang hanya berjumlah 20–29 seater dengan fasilitas Full AC, reclining seat dan TV Karaoke untuk kenyamanan wisatawan.
https://aurorawisata.hatenablog.com/entry/2022/09/14/231551