Salah satu dari program Paket Tour Danau Toba yang paling diminati wisatawan domestik. Salah satu alasannya adalah karena program tour ini cukup panjang sehingga memungkinkan para wisatawan untuk menikmati semua destinasi yang ada di kawasan Danau Toba, Berastagi dan Kota Medan.
Program Tour Danau Toba kali ini menjadwalkan hari pertama anda akan menginap di Kota Parapat. Salah satu kota wisata paling terkenal di pinggir Danau Toba, di mana banyak sekali hotel berbintang dan non-bintang yang siap menampung semua wisatawan baik wisatawan asing maupun wisatawan domestik. Anda dapat menentukan pilihan hotel yang anda suka apakah anda senang menginap di dekat danau atau memilih hotel yang berlokasi di puncak bukit untuk menikmati pemandangan yang lebih luas.
Hari berikutnya dari program Paket Wisata Danau Toba anda akan dibawa menyeberang ke Pulau Samosir melalui sebuah program bernama paket tour samosir dengan kapal motor carter bila anda berangkat bersama group minimal 15 orang. Anda akan mengunjungi Desa Tomok dan Desa Ambarita. Di dua lokasi ini anda akan menyaksikan kayaknya tradisi dan budaya yang dimiliki oleh masyarakat Batak Toba termasuk menari tortor di Ambarita. Hari kedua ini biasanya menginap di Pulau Samosir.